Rabu, 20 Januari 2010

Teknologi Informasi Gudangnya Informasi

Pada awalnya, terus terang saya termasuk orang yang gaptek terutama di dunia Internet atau biasa orang bilang dunia maya. Bahkan mengetahui Blog, bagaimana cara membuatnya dan apa fungsinya itu tau setelah mendapatkan mata kuliah Teknologi Informasi. Mungkin diluar sana juga masih banyak orang yang tidak paham mengenai dunia maya/internet jadi saya rasa Teknologi Informasi harus diterapkan  pembelajarannya mulai dari bangku Sekolah Dasar agar generasi muda memahami dunia internet sejak dini dan tentunya tidak lepas dari bimbingan guru dan orang tuanya sehingga faktor yang negatif dari dunia maya bisa diminimalisir.

Secara sederhana saja mata kuliah teknologi Informasi mengenalkan kita pada apa itu kompter, bagaimana cara menggunakannya, agar dapat digunakan komputer harus berbentuk sistem komputer. Dan apa yang dimaksud sistem komputer itu?????

Mungkin saya tidak akan menjawab semua pertanyaan itu karena pak Jasmansyah dan teman-teman semua jauh lebih tau karena kita sudah mendapatkan materi itu sebelumnya. Jujur saya senang sekali dengan adanya mata kuliah Teknologi Informasi karena menurut saya pribadi kuliah Teknologi Informasi pembelajarannya santai tapi inti sarinya dapet, karena buat saya belajar itu tidak yang harus selalu serius, tegang, tetapi belajar itu harus dengan situasi yang menyenangkan. Benar yang diutarakan Pak Jas ketika pertemuan terakhir kuliah TI, belajar itu tidak harus selalu ada dosen dengan mahasiswa tetapi lewat dunia internet pun belajar tidak masalah.

            Materi-materi yang diberikan pada mata kuliah TI sangat berpengaruh besar pada diri saya, terutama pada materi facebook dan blog, saya sangat excited sekali dengan kedua materi ini, mungkin alasannya hampir setiap hari saya menggunakan situs ini    terutama pada facebook dan seolah-olah facebook menjadi suatu kebutuhan karena bisa membuat saya terhibur setelah  beraktivitas padat. Tidak hanya itu saja, kita juga bisa berkomunikasi dengan teman-teman lama yang mungkin sudah bertahun-tahun tidak bertemu akhirnya dengan adanya Facebook kita bisa dengan bebas berapresiasi. Kalau  boleh saya bilang Facebook merupakan “Ajang Silaturahmi”. Kalau untuk materi Blog buat saya itu sesuatu ilmu baru, karena sebelumnya saya tidak mengetahui tentang blog, makanya saya sangat bersyukur sekali bisa mendapatkan mata kuliah Teknologi Informasi, semoga ilmu baru yang saya dapatkan pada mata kuliah TI bisa  dimanfaatkan dengan baik dan lebih menguasainya lagi tentang internet. Jadi menurut saya “Teknologi Informasi merupakan gudangnya Informasi”

            Sekian, dan terimakasih semoga Artikel yang saya buat sesuai dengan yang bapak harapkan, dan nilainya memuaskan. Amin…………..

 

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar